Kamis, 08 September 2011

Tips Mencuci Sepeda


Kedengarannya sepele. Tapi salah sedikit saja. Bisa memicu karat. Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatika dalam mencuci sepeda.

Ø  Jangan mencuci dengan menggunakan air bertekan tinggi. Seperti yang digunakan untuk mencuci mobil karena tekanan tinggi itu bisa masuk ke dalam bearing sepeda dan menyebabkan pelumas yang ada didalamnya hilang.

Ø  Anda dapat menggunakan degreaser sperti WD 40 untuk membersihkan rantai yang telah karatan atau rantai dengan kotoran yang susah untuk dibersihkan atau setelah membilas rantai dengan air. Degreaser seperti ini juga cocok untuk menghilangkan bekas-bekas air.


Ø  Jangan pernah menggunakan Degreaser untuk membersihkan hub, freehub atau bottom bracket karena dapat menghilangkan pelumas yang ada. Setelah menggunakan degreaser jangan lupa untuk memberikan grease pada rantai. Dan sebaiknya menggunakan selang yang disertakan dalam paket pembelian.

Ø  Jangan menggunakan minyak tanah untuk membersihkan rantai bila rantai masih terpasang di sepeda. Anda baru dapat menggunakan minyak tanah bila rantai sudah lepas sama sekali dari sepeda. Minyak tanah tidak baik untuk bahan-bahan karet yang menempel di sepeda anda, membuatnya jadi mengeras dan kehilangan fungsinya.

Tidak ada komentar:

Powered By Blogger

Aku

Kuda binal yang menembus pasir-pasir putih

melayang menuju padang ilalang
kerasnya hidup hanyalah ujaran keadaan
pilihan hidup membuat manusia berdaulat

di jalan-jalan malam, lampu kota hanya menyeru
kemana tambatan kaki melaju
deru suara bereteriak memecah kelam
diri memang milik-Nya
tak kuasa menjemput sebelum ajal mendekat

kepada perempuan dengan senyum matahari
sang Evawani yang berjalan di kalbuku
air tangis ini hanya sebatas waris
dengan boneka manis yang tersenyum kepadamu
kala rangkaku telah ditelan tanah

dimana revolusi tidak pernah berakhir
aku mau hidup seribu tahun lagi*


By : Aseng Jayadipa